"menggunakan SISKO untuk melakukan perankingan Calon Siswa secara REAL TIME"
"menggunakan SISKO untuk melakukan perankingan Calon Siswa secara REAL TIME"
"menggunakan SISKO untuk melakukan perankingan Calon Siswa secara REAL TIME"
SISKO telah terinstall dengan sukses di SMA 1 Seyegan Sleman DIY, pertanyaan selanjutnya adalah, setelah ini apa yang harus dilakukan.
SMA 1 Seyegan dimotori oleh Ibu Yulia dan Tim guru yang konsen terhadap kemajuan ICT di sekolah tersebut, setelah berdiskusi dengan Aji dari PT. Trimitra Usaha Inti (SISKO Authorized Consultants) akhirnya memutuskan bahwa proses implementasi di mulai dari PSB atau yang biasa kita kenal dengan Penerimaan Siswa Baru
Proses PSB berlangsung selama 3 hari sejak 2 s/d 4 Juli 2009. Proses entry data dilakukan oleh siswa pengurus OSIS dibantu oleh mahasiswa KKN, di lakukan di ruang bawah. Perankingan Calon SISWA ditampilkan secara LIVE menggunakan 2 proyektor yang di pasang di AULA di lantai atas. Situasi sangat tegang saat itu, terutama dirasakan oleh orang tua dan calon siswa yang posisi rankingnya berada di bawah.
Pada hari terakhir Tim dari Kamadeva (Sonny) dan dari PT Trimitra (Aji) melakukan monitoring secara langsung ke Seyegan. Kami menunggu hingga saat akhir penutupan pendaftaran, yaitu jam 14.00. Saat paling menegangkan adalah saat pas jam 14.00, dimana pendaftaran berkas ditutup, pada saat itu ranking calon siswa masih bergerak karena ada berkas-berkas terakhir yang masih di input. Tapi hanya berselang 15 menit atau tepatnya jam 14.15, posisi rangking calon siswa sudah tidak bergerak, dan hasil PSB pun sudah didapat.
Sebuah proses seleksi yang cepat. Pada saat akhir kami sempat berbincang dengan orang tua calon siswa terkait sistem yang diterapkan. Beliau menyatakan bahwa sangat puas dengan sistem yang di terapkan, karena sangat transparan, semua bisa melihat secara langsung posisi dan ranking putra/putri nya, jadi pengambilan keputusan dapat dilakukan lebih cepat, seperti apabila sudah tidak ada harapan maka dapat segera melakukan pencabutan berkas dan dapat segera mendaftar ke sekolah yang lain.
Sekian reportase Implementasi SISKO dari SMA 1 Seyegan Yogyakarta DIY.
Foto-foto selangkapnya dapat di akses di Gallery Photos
Setelah ini apa yang dapat dilakukan pihak sekolah? Apakah data Calon Siswa yang diterima tadi harus di ketik lagi.... Tidak perlu, data siswa dapat di transfer langsung ke buku induk tanpa perlu re-entry lagi, sehingga menghemat waktu dan tenaga.
Tertarikkah sekolah anda mengimplementasikan SISKO?
Penulis: Sonny Pramuditio, S. Kom