Heboh UN Jangan Kubur Substansi Pendidikan
KOMPAS.com - Anak Indonesia tidak hanya butuh ujian nasional, tetapi juga guru demi pendidikan layak. Hiruk-pikuk UN justru mengubur substansi persoalan pendidikan di Indonesia, antara lain belum meratanya guru di daerah terpencil.
Itu diserukan Forum Siswa se-Jabodetabek bersama Network Education Watch (NEW) Indonesia pada Dialog Anak tentang Pendidikan Guru dan Ujian Nasional di kantor Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), Senin (6/5).
NEW Indonesia, yang terdiri atas berbagai organisasi peduli anak, mengingatkan, heboh UN jangan mengalihkan isu utama persoalan pendidikan yang perlu diselesaikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, minimnya kuantitas dan kualitas guru.