Wapres: Terus Kerja Keras untuk Siapkan Kurikulum 2013
Jakarta -- Wakil Presiden (Wapres) Boediono menyerukan kepada tim Kurikulum 2013 dan berbagai pihak yang terlibat untuk terus bekerja keras dalam mempersiapkan Kurikulum 2013 demi masa depan generasi muda. Wapres menilai, Indonesia tidak boleh tertinggal dari negara lain yang saat ini juga telah mengubah sistem pengajarannya serta menitikberatkan pada kemampuan peserta didik dalam menghadapi tantangan masa depan.
Seruan itu ia kemukakan dalam kunjungannya ke Politeknik Media Kreatif (Polimedia), Jakarta, Minggu (31/3) untuk meninjau hasil kerja tim Kurikulum 2013. Dalam kunjungannya itu, Wapres diterima oleh Wakil Menteri bidang Pendidikan, Musliar Kasim, beserta sejumlah pejabat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) dan Direktur Polimedia, Bambang Wasito Adi.